Search
24 C
en
  • Sign in / Join
Jatim Suarana.com
  • Home
  • Nasional
  • Daerah
  • Parlementaria
  • Peristiwa
  • Hukrim
  • Pendidikan
  • Lainnya
    • Kepolisian
    • Ekonomi
    • Mahasiswa
    • DRPD
Jatim Suarana.com
Search
Home JATIM KEPOLISIAN Sigap, Polisi bersama Damkar Bersihkan Tumpahan Solar di Jalan Raya Lamongan Antisipasi Kecelakaan
JATIM KEPOLISIAN

Sigap, Polisi bersama Damkar Bersihkan Tumpahan Solar di Jalan Raya Lamongan Antisipasi Kecelakaan

Jatim.suarana.com
Jatim.suarana.com
11 Apr, 2025 0
Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp

LAMONGAN
|| jatim.suarana.com - Unit Penegakan Hukum (Gakkum) Satlantas Polres Lamongan Polda Jatim menunjukkan kesigapan dan aksi kemanusiaan dalam merespons kejadian tumpahan cairan solar yang terjadi di ruas Jalan Simpang Empat Terminal Lama/Kencana hingga Simpang Empat Pegadaian, Kamis (10/04).

Kejadian ini berpotensi membahayakan pengguna jalan, terutama pengendara roda dua, karena permukaan jalan menjadi licin dan rawan kecelakaan.

Menyadari potensi bahaya tersebut, anggota Unit Gakkum Satlantas Polres Lamongan Polda Jatim yang sedang bertugas segera mengambil tindakan cepat.

Setelah melakukan pengamanan awal dan pengaturan arus lalu lintas untuk mencegah kecelakaan, anggota langsung berkoordinasi dengan tim Pemadam Kebakaran (PMK) Lamongan.

"Kami koordinasi dengan Damkar Lamongan, untuk lakukan pembersihan," ujar Kanit Gakum Satlantas Polres Lamongan, Ipda Hadi Siswanto.

Dalam waktu singkat, tim PMK tiba di lokasi dan bersama-sama dengan anggota Satlantas Polres Lamongan melakukan pembersihan tumpahan solar menggunakan peralatan khusus dan cairan pembersih.

Kerja sama lintas instansi ini membuahkan hasil, di mana kondisi jalan berhasil dinormalkan dan kembali aman dilalui oleh masyarakat.

Aksi cepat tanggap ini mendapat apresiasi dari warga sekitar dan pengguna jalan yang melintas.

Kanit Gakkum Satlantas Polres Lamongan menyampaikan bahwa langkah ini merupakan bagian dari komitmen Polri dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat .

"Tidak hanya dalam penegakan hukum, tetapi kami juga menjaga keselamatan dan kenyamanan masyarakat dalam berlalu lintas," ujarnya.

(Ihwan)
Via JATIM
Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Older Posts
Newer Posts

You may like these posts

Stay Conneted

facebook Like
youtube Subscribe
instagram Follow

Featured Post

Kolaborasi Untuk Swasembada : Polres Pasuruan Tanam Jagung Serentak di Lahan Perhutanan Sosial

Jatim.suarana.com- 10.7.25 0
Kolaborasi Untuk Swasembada : Polres Pasuruan Tanam Jagung Serentak di Lahan Perhutanan Sosial
PASURUAN || jatim.suarana.com - Polres Pasuruan tegak lurus mendukung Asta cita presiden Prabowo diantara dalam hal ketahanan pangan. Oleh karena itu polres m…

Most Popular

Polres Pasuruan Gelar Sertijab dan Kenaikan Pangkat 60 Anggota

Polres Pasuruan Gelar Sertijab dan Kenaikan Pangkat 60 Anggota

4.7.25
Polres Pelabuhan Tanjung Perak Gelar Patroli Gabungan Awasi Pemberlakuan Jam Malam Anak Dibawah Umur

Polres Pelabuhan Tanjung Perak Gelar Patroli Gabungan Awasi Pemberlakuan Jam Malam Anak Dibawah Umur

4.7.25
Ngopi Bersama Awak Media, Polres Pasuruan Perkuat Sinergi di HUT Bhayangkara ke-79

Ngopi Bersama Awak Media, Polres Pasuruan Perkuat Sinergi di HUT Bhayangkara ke-79

5.7.25

Recent Comments

Editor Post

Satu 1 Truk Box Bermuatan Rokok Ilegal Tanpa Pita Cukai di Amankan Satreskrim Polrestabes Surabaya

Satu 1 Truk Box Bermuatan Rokok Ilegal Tanpa Pita Cukai di Amankan Satreskrim Polrestabes Surabaya

17.12.24
Komplotan Curanmor dan Pemain Judol Ditangkap Polsek Simokerto

Komplotan Curanmor dan Pemain Judol Ditangkap Polsek Simokerto

5.1.25
Penutupan Kejurnas Karate INKANAS Kapolri Cup 2024, Wakakor Brimob Polri Apresiasi Sportivitas Atlet

Penutupan Kejurnas Karate INKANAS Kapolri Cup 2024, Wakakor Brimob Polri Apresiasi Sportivitas Atlet

16.12.24

Popular Post

Polres Pasuruan Gelar Sertijab dan Kenaikan Pangkat 60 Anggota

Polres Pasuruan Gelar Sertijab dan Kenaikan Pangkat 60 Anggota

4.7.25
Polres Pelabuhan Tanjung Perak Gelar Patroli Gabungan Awasi Pemberlakuan Jam Malam Anak Dibawah Umur

Polres Pelabuhan Tanjung Perak Gelar Patroli Gabungan Awasi Pemberlakuan Jam Malam Anak Dibawah Umur

4.7.25
Ngopi Bersama Awak Media, Polres Pasuruan Perkuat Sinergi di HUT Bhayangkara ke-79

Ngopi Bersama Awak Media, Polres Pasuruan Perkuat Sinergi di HUT Bhayangkara ke-79

5.7.25

Media Network

  • Suarana.com
  • Jabar Suarana
  • Jateng Suarana
  • Jatim Suarana
  • Sumsel Suarana
  • Sumut Suarana
  • Aceh Suarana
  • Lampung Suarana
  • Kalbar Suarana
  • Pontianak Suarana
  • Epaper Suarana
  • Tv Suarana
  • Suarana Group
  • Edu Suarana
  • Umkm Suarana
Jatim Suarana.com

PT. Media Suarana Mahesa

Suarana Jatim menyajikan berita Jawa Timur terkini yang tajam, cepat, dan terpercaya. Ikuti info politik, hukum, budaya, dan peristiwa penting dari seluruh wilayah Jatim.

Contact us: suaranagroup@gmail.com

DMCA.com Protection Status Google News

Follow Us

© 2024 Jatim Suarana Published By Suarana.com
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
  • Sitemap