Search
24 C
en
  • Sign in / Join
Jatim Suarana.com
  • Home
  • Nasional
  • Daerah
  • Parlementaria
  • Peristiwa
  • Hukrim
  • Pendidikan
  • Lainnya
    • Kepolisian
    • Ekonomi
    • Mahasiswa
    • DRPD
Jatim Suarana.com
Search
Home BERITA UTAMA KEPOLISIAN Serah Terima Jabatan di Polres Sampang, AKBP Hartono Siap Emban Tugas Baru
BERITA UTAMA KEPOLISIAN

Serah Terima Jabatan di Polres Sampang, AKBP Hartono Siap Emban Tugas Baru

Redaksi
Redaksi
15 Jan, 2025 0
Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp

SAMPANG | Jatim.suarana.com – Polres Sampang kembali menggelar tradisi pedang pora untuk menyambut kedatangan AKBP Hartono S.Pd, MM sebagai Kapolres Sampang yang baru menggantikan AKBP Hendro Sukmono SH, S.IK, M.IK.

Saat akan memasuki Mapolres Sampang, Wakapolres Sampang Kompol Hosna Nurhidayah menyambut AKBP Hartono beserta istri di pintu masuk sisi utara untuk melaporkan situasi Kamtibmas wilayah hukum Polres Sampang dan Polsek jajarannya.

Siswa-siswi TK Kemala Bhayangkari 80 Sampang kemudian mengalungkan bunga kepada AKBP Hartono serta buket bunga kepada Ny. Daru Hartono dan dilanjutkan dengan tradisi pedang pora.

Setelah melewati payung pora, AKBP Hartono dan Ny. Daru Hartono disambut oleh pejabat utama Polres Sampang, perwira, bintara, ASN Polres Sampang dan pengurus Bhayangkari Cabang Sampang.

Setibanya di lobby Mapolres Sampang, Kapolres Sampang AKBP Hartono dan Ketua Bhayangkari Cabang Sampang Ny. Daru Hartono disambut AKBP Hendro Sukmono dan Ny. Putri Hendro yang kini menjabat sebagai Kapolres Bangkalan Polda Jatim.

Kasi Humas Polres Sampang Ipda Andi Amin menyampaikan bahwa pada hari rabu tanggal 15 Januari 2025 Polres Sampang melaksanakan tradisi penyambutan Kapolres Sampang yang baru dan pelepasan Kapolres Sampang yang lama.

Ipda Andi Amin menjelaskan pergantian jabatan ini merupakan bagian dari dinamika organisasi yang bertujuan untuk penyegaran dan promosi di lingkungan Polri.

Untuk rangkaian tradisi penyambutan dan pelepasan Kapolres Sampang di awali dengan laporan situasi wilayah hukum Polres Sampang oleh Wakapolres Sampang, pemberian kalungan bunga dan buket bunga, gerbang pora, apel kesatuan, laporan kesatuan, acara pisah sambut dan diakhiri dengan pelepasan Kapolres Sampang yang lama.

Lebih lanjut Kasi Humas Polres Sampang Ipda Andi Amin menyampaikan bahwa untuk upacara serah terima jabatan (Sertijab) Kapolres Sampang dilaksanakan kemarin pada hari selasa (14/01/2025) di Mapolda Jatim yang dipimpin langsung Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Drs. Imam Sugianto M.Si.

Ipda Andi Amin menuturkan sebelum menjabat Kapolres Sampang, AKBP Hartono menjabat sebagai Kasubdit I Ditintelkam Polda Jatim.

Kasi Humas Polres Sampang juga mengatakan bahwa Kapolres Sampang yang lama AKBP Hendro Sukmono mendapatkan promosi jabatan sebagai Kapolres Bangkalan Polda Jatim.(Rls)
Via BERITA UTAMA
Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Older Posts
Newer Posts

You may like these posts

Stay Conneted

facebook Like
youtube Subscribe
instagram Follow

Featured Post

Kapolda Jatim Pimpin Sertijab Dirreskrimum dan Kapolres, Tegaskan Profesionalisme dan Sinergi Jadi Kunci Hadapi Tantangan

Jatim.suarana.com- 8.7.25 0
Kapolda Jatim Pimpin Sertijab Dirreskrimum dan Kapolres, Tegaskan Profesionalisme dan Sinergi Jadi Kunci Hadapi Tantangan
SURABAYA || jatim.suarana.com - Kepolisian Daerah Jawa Timur (Polda Jatim) menggelar acara Serah Terima Jabatan (Sertijab) Dirreskrimum dan Kapolres jajaran …

Most Popular

Polres Pasuruan Gelar Sertijab dan Kenaikan Pangkat 60 Anggota

Polres Pasuruan Gelar Sertijab dan Kenaikan Pangkat 60 Anggota

4.7.25
Polres Pelabuhan Tanjung Perak Gelar Patroli Gabungan Awasi Pemberlakuan Jam Malam Anak Dibawah Umur

Polres Pelabuhan Tanjung Perak Gelar Patroli Gabungan Awasi Pemberlakuan Jam Malam Anak Dibawah Umur

4.7.25
Ngopi Bersama Awak Media, Polres Pasuruan Perkuat Sinergi di HUT Bhayangkara ke-79

Ngopi Bersama Awak Media, Polres Pasuruan Perkuat Sinergi di HUT Bhayangkara ke-79

5.7.25

Recent Comments

Editor Post

Satu 1 Truk Box Bermuatan Rokok Ilegal Tanpa Pita Cukai di Amankan Satreskrim Polrestabes Surabaya

Satu 1 Truk Box Bermuatan Rokok Ilegal Tanpa Pita Cukai di Amankan Satreskrim Polrestabes Surabaya

17.12.24
Komplotan Curanmor dan Pemain Judol Ditangkap Polsek Simokerto

Komplotan Curanmor dan Pemain Judol Ditangkap Polsek Simokerto

5.1.25
Penutupan Kejurnas Karate INKANAS Kapolri Cup 2024, Wakakor Brimob Polri Apresiasi Sportivitas Atlet

Penutupan Kejurnas Karate INKANAS Kapolri Cup 2024, Wakakor Brimob Polri Apresiasi Sportivitas Atlet

16.12.24

Popular Post

Polres Pasuruan Gelar Sertijab dan Kenaikan Pangkat 60 Anggota

Polres Pasuruan Gelar Sertijab dan Kenaikan Pangkat 60 Anggota

4.7.25
Polres Pelabuhan Tanjung Perak Gelar Patroli Gabungan Awasi Pemberlakuan Jam Malam Anak Dibawah Umur

Polres Pelabuhan Tanjung Perak Gelar Patroli Gabungan Awasi Pemberlakuan Jam Malam Anak Dibawah Umur

4.7.25
Ngopi Bersama Awak Media, Polres Pasuruan Perkuat Sinergi di HUT Bhayangkara ke-79

Ngopi Bersama Awak Media, Polres Pasuruan Perkuat Sinergi di HUT Bhayangkara ke-79

5.7.25

Media Network

  • Suarana.com
  • Jabar Suarana
  • Jateng Suarana
  • Jatim Suarana
  • Sumsel Suarana
  • Sumut Suarana
  • Aceh Suarana
  • Lampung Suarana
  • Kalbar Suarana
  • Pontianak Suarana
  • Epaper Suarana
  • Tv Suarana
  • Suarana Group
  • Edu Suarana
  • Umkm Suarana
Jatim Suarana.com

PT. Media Suarana Mahesa

Suarana Jatim menyajikan berita Jawa Timur terkini yang tajam, cepat, dan terpercaya. Ikuti info politik, hukum, budaya, dan peristiwa penting dari seluruh wilayah Jatim.

Contact us: suaranagroup@gmail.com

DMCA.com Protection Status Google News

Follow Us

© 2024 Jatim Suarana Published By Suarana.com
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
  • Sitemap